Sabtu, 07 Januari 2017

Jam Tangan Kuno Cyma

Jam Tangan Kuno Cyma pertama kali yang saya miliki. Sebelumnya saya sering lihat jam merek ini (bahkan sampai sekarang masih produksi) tapi belum pernah sekalipun ingin memilikinya. Saat saya nongkrong di kios kakilima, teman saya tersebut mengambil sesuatu dari dalam laci dan ketika saya lihat saya awalnya tidak begitu tertarik. Karena menurut saya desainnya biasa dan merek Cyma kurang berkenan buat saya.

Jam Tangan kuno
Namun setelah saya amati, saya mulai tertarik karena Jam Tangan Kuno Cyma masih original semua bahkan sampai kaca mikanya! Cyma ini merupakan tipe Navystar dan diproduksi sekitar tahun 1957. Dari desain casingnya penampilan jam ini mirip dengan Omega cal.501. Keunikan lain bisa dilihat dari jarumnya yang "buntung", karena tidak memiliki "ekor" seperti jarum jam biasanya. Ujung dasar jarum jam ini bundar untuk menyangkutkan pada tiang. Desain jarum seperti ini jarang sekali saya lihat.

Jam Tangan Kuno Cyma

Jam Tangan Kuno
Movement jam ini automatic dengan 27 jewels dan dibuat oleh Tavannes dengan menggunakan special regulator micrometer. Kondisi mesin masih mulus, sayang saya lupa memotret movementnya. Warna tanggal pada jam ini berbeda, tanggal genap menggunakan warna hitam dan tanggal ganjil menggunakan warna merah (roulette date).

Jam Kuno
Pengunci rantai masih original dengan penonjolan logo Cyma berupa huruf "C" dan ditengahnya terdapat bola dunia. Logo yang sama juga terlihat pada lidah pengunci dan terdapat juga tulisan steelinox.

Jam Tangan Kuno
Kalau diperhatikan pada dial terdapat banyak "jerawat" yang merata pada hampir seluruh permukaan. Hal ini menunjukkan proses penuaan dari Jam Tangan Kuno Cyma maklumlah usianya sudah lebih dari 50 tahun!, dan nggak tahu kenapa saya malah tambah suka melihatnya!

Jumat, 06 Januari 2017

Jam Tangan Kuno Omega Speedmaster

Jam Tangan Kuno Omega Speedmaster - Salah satu keinginan saya sejak dulu adalah berusaha melengkapi seri Omega Speedmaster mark series vintage. Salah satu mark series yang saya akuisisi dari seorang teman adalah sebuah speedmaster mark IV yang menggunakan automatic chronograph movement. Mark IV merupakan salah satu automatic chronograph pertama yang digunakan oleh Omega yang diproduksi sejak tahun 1973.
Jam Kuno

Kalau dilihat dari desain dial, Mark IV memiliki desain dial serupa dengan generasi Mark III yang diproduksi 1971-1973. Kenapa jarak produksinya hanya sebentar? Omega membedakan Mark III dan IV dari desain casing dan bukan dari jenis movement yang digunakan. Movement yang digunakan mengambil base dari automatic chronograph movement Lemania Cal.1341 dan omega menamakan movement ini dengan Cal.1040. Perbedaan lain, mark III tidak menuliskan kata "Professional" pada dial karena memang Omega tidak memposisikan Mark III sebagai jam untuk para professional. Kata professional ini muncul pada seri Moonwatch, Mark II dan Mark IV.
Jam Tangan Kuno

Koleksi Jam Tangan Kuno

Movement cal.1040 merupakan 2 register chronograph movement yang memiliki feature penunjuk 24 hours. Salah satu keunikan dari cal.1040 ini adalah penunjuk detik dan 24 hours dibuat bertumpuk. Untuk detik ditunjukkan dengan menggunakan jarum kecil, sedangkan penunjuk 24 hours menggunakan lempengan (disc) yang berputar mengikuti perputaran jarum jam. Kedua fungsi ini diletakkan di posisi angka 9.
Jam Kuno Antik

Mark IV adalah sebuah jam yang besar, massive dan berat. Dimensi untuk panjang adalah 45mm dengan lebar termasuk crown adalah 44,65mm dan tebal 15,5mm. Berat total termasuk rantai adalah 144,7 gram. Secara prinsip, desain casing mark IV sama dengan mark II, hanya saja dimensi casing mark IV dibuat lebih besar dan kokoh agar bisa menampung movement cal.1040 yang memang tebal. Banyak penggemar Omega yang mempertanyakan kenapa mark IV malah menggunakan basis desain casing mark II dan bukannya membuat desain casing baru seperti halnya mark III. Kemungkinan hal ini dilakukan untuk mengurangi cost dalam produksi karena harus mendesain casing baru.
Koleksi jam tangan kono

Omega kemudian mengeluarkan varian baru yang seringkali dianggap sebagai 'kembaran' dari mark IV yaitu speedmaster dengan automatic chronograph movement cal.1045 yang menggunakan basis movement Lemania Cal.5100. Speedy ini sering disebut sebagai speedy 'Mark 4.5" karena memang sebenarnya speedy ini bukanlah bagian dari mark series, namun karena desainnya yang mirip dengan mark IV maka disebut sebagai mark 4.5.
Jam Kuno Antik

Speedy mark 4.5 menggunakan casing yang sama dengan mark IV. Yang membedakan adalah feature day-date dan posisi 24 hours yang terletak di posisi angka 12. Speedy mark 4.5 bukanlah speedy professional.

Senin, 02 Januari 2017

Jam Tangan Kuno Seiko Lord Marvel

Jam Tangan Kuno Seiko Lord Marvel - Saya teringat sekitar hampir 5 tahun lalu saat pertama kali saya melihat Seiko Lord Marvel. Saat itu saya bersama rekan sehobi mengunjungi seorang pengepul jam. Saat itulah saya meihat sebuah jam Seiko antik yang desainnya begitu sederhana, namun dibuat dengan sangat baik dari segi proporsi dan estetika. Namanya Lord Marvel. Walaupun kondisi jam Lord Marvel saat itu tidaklah begitu mulus, tapi dari auranya saya merasa bahwa ini jam bagus. Dan akhirnya saat itu, Agen M yang pergi bersama saat itu membeli lord marvel tersebut. Baca juga artikel lainnya di Jam Tangan Kuno

Jam Kuno Antik

Saat ini Jam Tangan Kuno Seiko Lord Marvel yang pertama kali saya lihat sudah berpindah tangan ke rekan sesama hobi jam antik juga. Seiko Lord Marvel kedua yang saya lihat adalah milik rekan sehobi dari Bandung yang sengaja membeli jam itu lewat ebay. Kondisinya luar biasa, mendekati New Old Stock. jam tersebut sudah saya tampilkan dalam posting saya sebelumnya mengenai GTG di Bandung. Saya tdak menyanka kalau siang ini saya akirnya melihat Lord Marvel ketiga selama saya menggeluti dunia horologi sejak tahun 1997, dan akhirya Lord Marvel ini bisa saya miliki!

Jam Kuno

Seiko Lord Marvel adalah salah satu tipe high-end dari Seiko yang memiliki movement setara Grand Seiko, yaitu 36,000 bph. Lord Matic juga merupakan jam high-end Seiko pertama kali yang dibuat sebelum Seiko meluncurkan tipe Grand Seiko dan King Seiko. Kemudian Seiko tetap memproduksi tipe ini sampai tahun 70-an dengan tidak melakukan banyak perubahan, kecuali pada movement dan variasi dial. Lord Matic yang saya miliki ini diproduksi Bulan Februari 1970. Sama dengan tahun kelahiran saya!!

Jam Tangan Kuno

Seiko ini menampilkan desain jam tangan kelas premium: desain casing sangat klasik dengan diameter 36mm tanpa crown. Bentuk crown yang lebar serta selalu tidak diberi tulisan Seiko (un-signed), entah kenapa semua Seiko Lord marvel memiliki crown yang polos seperti ini. Jarum model pedang yang serpa dengan yang digunakan pada Grand dan King Seiko. Desain dial terkesan bersahaja dan bersih. Indeks pada jam ini berbentuk balok yang diberi elemen hitam, sehingga senada dengan variasi pada jarum jam.

Jam Kuno langka
Seiko tidak membuat gold medallion pada caseback seperti yang mereka terapkan pada Grand dan King Seiko, padahal jam ini digolongkan pada jam-jam high end Seiko. Dan apakah karena sebab ini atau bukan, harga Lord Marvel memang idak pernah bisa semahal Grand atau King Seiko. Konstruksi case back juga terlihat kokoh. Kalau saja Seiko memuat gold medallion pada setiap caseback Lord marvel maka penampilan jam ini akan lebih terlihat berkelas.

Jam Tangan Kuno antik
Saya sudah bisa menebak kalau kondisi movement pasti sebagus dan semulus dial-nya, dan ternyata benar! kondisi manual movement cal 5740 dalam kondisi yang bersih dan mulus. Padahal jam ini sudah berumur hampir 40 tahun! Cal.5740 merupakan high-beat manual movement yang menggunakan 23 jewels. Gambar dibawah menunjukkan desain crown yang sederhana dan un-signed serta berdiameter cukup lebar ntuk sebuah jam manual winding.

Sangat sulit untuk bisa menemukan sebuah Jam Tangan Kuno Seiko Lord Marvel apalagi dalam kondisi yang masih bersih dan segar seperti ini. Penampilan yang bersahaja dan performance movement yang sangat baik dan akurat membuat jam ini sangat layak untuk disimpan.

Rabu, 28 Desember 2016

Jam Kuno Cortebert Automatic Bumper

Jam Kuno Cortebert Automatic Bumper  ini mungkin asing bagi kalangan penggemar jam tangan kuno.jam ini buatan swiss yang beredar pada tahun 1950an.sangat jarang di temui jam merk ini dipasaran apalagi dengan movement bumper yg dsudah diakui di dunia horology. Jam ini mempunyai merk/brand CORTEBERT yang diambil dari sebuah nama kota pertanian kecil di negara swiss.
Jam Tangan Kuno

Perusahaan Jam Kuno Cortebert Automatic Bumper mulai berdiri sejak tahun 1790 sampai 1970an.perusahaan jam cortebert ini mempunyai peran penting sebagai penyuplay utama movement beberapa jam berkelas dunia seperti ROLEX,PANERAY,IWC dll,

Jam Tangan Kuno
Plat jam nya original aging merata menjadi kecoklatan karena usia jam ini yg sudah 63 tahun,dengan dipercantik cross hair yang membelah plat jamnya tampilannya pun mirip dengan jam OMEGA. Lambang khas dari jam ini adalah salib maltessian/malta yang merupakan simbol suatu agama.

Jam Kuno

Jam Kuno abiss

Jam Kuno Cortebert Automatic Bumper

Diameter jam ini 37,5 mm termasuk crown Tidak banyak jam buatan swiss di pasaran yang menggunakan movement bumper automatic yang sampai saat ini di pasaran jam di sini rata-rata di dominasdi oleh OMEGA,TISSOT dan Mido.

Jam Antik

Jam Kuno Cortebert Automatic Bumper menggunakan mesin automatic bumper / deg dog cal.451 17 jewels yang berjalan normal sampai saat ini, bahkan power reservenya pun cukup panjang. Secara keseluruhan jam vintage ini kondisinya masih bagus, dengan desain yang classic, Movement automatic bumper sangat layak di jadikan koleksi.
Jam Kuno Antik

Apalagi mengingat sejarah jam ini sebagai pemasok utama movement jam berkelas dunia seperti ROLEX yang sangat menarik untuk kita simak. memiliki suatu jam dengan nilai historical yang tinggi tentu menjadi kebanggaan tersendiri yang akan membuat kita menghargai sejarah jam itu sendiri....

Selasa, 27 Desember 2016

Jam Kuno Merek Seiko Presmatic

Jam Kuno Merek Seiko Presmatic, menurut saya, adalah salah satu model SEIKO vintage yang berada 'diluar radar'. Model ini tidak banyak dibahas dalam forum dan juga memang jarang melihat sebuah Presmatic yang masih dalam kondisi baik dan utuh. Keberadaannya jarang dibicarakan mungkin juga karena dipengaruhi oleh keberadaan atau jumlah model ini yang tidak sebanyak model dressy Seiko lainnya. Presmatic, yang disebut juga sebagai Seikomatic-P untuk pasar domestic Jepang, mulai diproduksi pada Maret 1967di pabrik Daini. Generasi awal Presmatic menggunakan low beat movement cal.5106 yang memiliki 19,800 bph dan memiliki 33 jewels.

Jam Kuno SeikoJam Tangan antik

Jam Kuno Merek Seiko Presmatic

Pada tahun 1969, Jam Kuno Merek Seiko Presmatic menghentikan produksi 5106 dan menggantikannya dengan versi hi-beat 28,800 bph dengan Cal.5146. Secara kualitas produk dan movement yang digunakan, Presmatic sepertinya diposisikan sedikit atau sama dengan King Seiko. Ini terlihat dari kualitas dan konstruksi movement. Nama Presmatic dibuat untuk keperluan ekspor ke negara non-Asia dan pada versi generasi kedua nama Seikomatic-P tidak lagi digunakan. Produksi Preesmatic 5146 high beat dihentikan pada tahun 1970 dan dibuat dalam beberapa varian. Presmatic dalam posting ini adalah 5149-7090 yang desainnya menyerupai casinga C-Shape constellation.

Jam Tangan Kuno
Dial 7090 ini dibuat seperti bertekstur serupa tikar berwarna silver. Dimensi casing sekitar 38mm tanpa berikut crown. Keunikan Presmatic adalah mekanisme quick set date dilakukan dengan menekan crown bagian tengah yang berbentuk hexagonal.

Jam Tangan Kuno
Rantai Presmatic ini merupakan bawaan asli dari model 7090. Bagi saya, desain dan bentuk rantai ini nyaman dipakai dan pada claps terdapat grafiran Presmatic. Untuk jam yang usianya sudah 46 tahun, kondisi Presmatic ini masih sangat bagus, dan sulit untuk mendapatkan sebuah Presmatic dalam kondisi bersih dan utuh seperti ini.

Senin, 26 Desember 2016

Jam Tangan Kuno junghans maxbill

Jam Tangan Kuno junghans maxbill - Saya tampilkan sebuah jam buatan JERMAN yang sebelumnya terkenal dengan Produk jam DINDING nya.yaitu JUNGHANS. Jam ini saya dapatkan dari seorang sahabat saya yang mau berbagi koleksi jamnya, sehingga bagi saya jam ini ada nilai historynya sebagai tanda persahabatan diantara kami. 

Jam - Jam Kuno

Jam Tangan Kuno junghans maxbill ini tampil dengan desain yang simple dan classic, dengan diameter 34mm w/o crown.di produksi pertama kali pada tahun 1961 kolaborasi antara JUNGHANS dan Max Bill seorang desainer dan seniman serba bisa di JERMAN,Sehingga jam ini dinamakan JUNGHANS MAX BILL.

Jam Tangan junghans maxbill


Jam Kuno
Jam Tangan Kuno
Plat jamnya berwarna putih bersih dengan tampilan minimalis hanya terdapat index garis di sekeliling plat jamnya. Made in GERMANY Desain case jamnya yang simple dan classic,tidak seperti jam vintage junghans yang rata-rata materialnya terbuat dari stenliss steel back yang gampang terkena korosi, jam JUNGHANS MAX BILL ini terbuat dari material baja stainless steel kualitas terbaik. 

Jam Kuno

Jam Tangan Kuno junghans maxbill menggunakan mesin manual winding cal.J805-1 konstruksi mesin ini diambil dari basic mesin manual winding swiss eta 2801-2 ,17 jewels buatan swiss yang bekerja pada 28.800bph tergolong hi-beat yang berjalan akurat. Pada bagian back case jam ini terdapat goresan tanda tangan desainer jam ini MAX BILL,secara keseluruhan jam JUNGHANS ini kondisinya istimewa,desainnya yang simple dan classic menjadikan jam ini berbeda dari jam lainnya,apalagi dari sisi historynya yang menarik untuk disimak,bahkan di luar negeri,jam ini mendapatkan apresiasi harga yang lumayan tinggi

Jam Tangan Kuno buren grandprix

Jam Tangan Kuno buren grandprix Super Slender Automatic salah satu jam dengan teknologi micro rotor pertama di dunia.
Jam Tangan Kuno

SEJARAH JAM TANGAN KUNO BUREN : Didirikan 1873 di Büren. sebuah kota kecil abad pertengahan di sungai Aare di Swiss, oleh Fritz Suter-Antenen. Suter-Antenen menghasilkan arloji saku, pertama dengan pelarian cilinder Pada tahun 1898 H. Williamson Ltd London membeli label dan pabrik, meningkatkan produksi arloji saku semua diproduksi sepenuhnya in-house. Dari 1916-1923 arloji saku dgn calibres yang berbeda dikembangkan. Pada tahun 1925 paten untuk batu merah kecil digunakan sebagai bantalan pada mesin jam diberikan. Antara 1925 dan 1930 serangkaian arloji saku dan jam tangan dikembangkan.
Jam Tangan Kuno
 
Mesin jam ini disebut "Superslender" (calibres 1000 dan 1001 dan diproduksi dari tahun 1957 dan seterusnya), kemudian disesuaikan dengan "Intramatic" (cal. 1280, 1281, 1320 dan 1321) dan "Slendermatic" bagi perempuan. Paten untuk Superslender ini dilisensikan - bersama-sama dengan Universal Jenewa ke perusahaan lain, misalnya. Komplikasi-Piaget atau IWC, paten untuk Intramatic ini dilisensikan ke Baume & Mercier, Bulova dan Hamilton (digunakan pada baris "Thin-O-Matic"). 
The Buren (sekarang Hamilton / Buren) Microtor adalah dipatenkan pertama arloji gerakan otomatis untuk menghilangkan suatu beban berat yang cukup besar osilasi eksternal yang melekat pada jam tangan konstruksi yang rumit dengan penggerak otomatis. Sebaliknya, hal itu dimanfaatkan berat jauh lebih kecil yang sepenuhnya terintegrasi ke dalam chassis dari mesin itu sendiri. Desain ini memungkinkan untuk mesin otomatis secara substansial lebih ramping yang masih dipertahankan. Konsep Microtor juga dikandung oleh Universal Geneve untuk digunakan dalam variannya yang terkenal dengan nama Polerouter.
Namun serangkaian timepieces selama waktu yang sama. Judul resmi "gerakan Microtor pertama" masih dalam sengketa antara beberapa penggemar pertukangan arloji. Meskipun Buren dipatenkan desain mereka pada tahun 1954 sementara Universal Geneve diterapkan untuk paten mereka pada bulan Mei 1955. Pada tahun 1966, Hamilton mengakusisi Watch Company Buren di Swiss, termasuk semua pabrik dan teknologi yang telah dikembangkan oleh Buren sampai saat itu. Dari tahun 1966 sampai 1969, Hamilton Lancaster dan Buren Swiss dioperasikan sebagai keprihatinan bersama, dengan Hamilton menggunakan sejumlah gerakan Swiss untuk "Amerika" mereka jam tangan dan Buren menggunakan sejumlah komponen yang diproduksi oleh Hamilton Lancaster. Ia selama waktu ini bahwa Hamilton mulai selektif menggabungkan Buren sangat inovatif Microtor (alias Micro Rotor / Microrotor) gerakan ke sejumlah kecil tertentu jam tangan tingkat atas, di samping biasa mereka tangan-angin dan jam tangan otomatis tradisional.

Jam Tangan Kuno buren grandprix

Pada tahun 1969, Perusahaan Tonton Hamilton benar-benar berhenti operasi Amerika manufaktur dengan penutupan pabriknya di Lancaster, Pennsylvania, menggeser keseimbangan seluruh produksinya ke pabrik Buren di Swiss. Dari tahun 1969 sampai 1972, semua jam tangan baru Hamilton yang diproduksi di Swiss oleh cabang Buren Hamilton. Pada tahun 1971, merek Buren dikembalikan ke Swiss dan kepemilikan oleh 1972, Buren-Hamilton kemitraan dibubarkan dan dilikuidasi pabrik, karena bunga menurun dan penjualan produk-Hamilton Buren.
Jam movements otomatis telah dikembangkan lebih lanjut, bersama dengan Breitling, Heuer-Leonidas dan Dubois Depraz, untuk membangun chronograph otomatis pertama di dunia pada tahun 1969 (11 cal. "Chronomatic"), di mana mahkota (jarang digunakan dalam jam tangan otomatis) didirikan di sebelah kiri dial, chronograph dua push-potongan di sisi kanan. Pada tahun 1966, swiss-american pemilik Gsell ingin pensiun dan rekayasa akuisisi dari Buren oleh Hamilton Watch Company (USA). Hamilton ditransfer produksi 1969 sampai Büren, dua kali lipat kapasitas untuk sekitar setengah juta keping. Tetapi pasar untuk Buren-Hamilton jam tangan tiba-tiba menyusut, 1972 pabrik itu dilikuidasi. 
Jam Tangan KunoJam Tangan Kuno
Jam BUREN ini berdiameter 36,5 mm dengan case stenlis steel inilah mesin automatic microtor yang pertama kali di produksi oleh BUREN pada tahun 1954 Dengan cal.1001A,25 jewels dengan roda otomatis kecil seperti kancing baju,hal ini dibuat sehingga menciptakan suatu desain mesin otomatis yang tipis,ringan,kuat dan power reserve yang sangat panjang.Dan karena hal ini,sampai saat ini mesin ini dikembangkan dengan teknologi terkini yang diaplikasikan pada jam-jam berkelas dunia seperti PATEK PHILIPPE,PIAGET,VACHERON CONSTANTINE Dan lainnya.